Pages

Monday, October 31, 2011

Ritual Hitung Mundur Trailer GTA V


Beberapa hari lalu hampir semua media peliput perkembangan dunia game gempar. Bahwasanya Rockstar Games mengumumkan kemunculan trailer GTA V beberapa hari lagi. Daripada ngemeng kebanyakan, sekalian apdet blog, berikut sedikit ulasannya dibawah!

Heboh! Satu kata buat GTA V. Gim yang satu ini memang layak ditunggu. Tapi bagaimana bila kemunculan trailernya saja sudah bikin gempar dunia persilatan? Bagaimana tidak? Beberapa hari lalu di situs resmi developer-nya memunculkan big banner GTA V lengkap dengan tanggal rilis trailernya plus hitungan mundurnya. Ya! Itu baru hanya trailernya! Kalau begitu kita tunggu saja pada hari H-nya. Semoga sesuai dari yang kita bayangkan!

Sedikit info, gim seri Grand Theft Auto adalah gim action fenomenal. Pertama kali muncul waktu zaman-zamannya Playstation generasi pertama. Sampai sekarang sudah seri keempat, tinggal menunggu keluar seri kelima. Gameplay yang sangat bebas, urakan, banyak dengan kontroversi di dalamnya. Menurut pendapat pribadi, walaupun GTA IV mempunyai grafis paling sadis, gameplay GTA San Andreas adalah yang terbaik. Wilayah paling luas, waktu itu menganut sistem terbaru, yaitu pindah lokasi tanpa event loading sama sekali. Gameplay GTA San Andreas pun candu sekali, dari kostum, mobil, hinggu bentuk tubuh dapat di kustomisasi sesuai hati. Sinting! Dan untuk jalan cerita, GTA Vice City masih yang terbaik.

Link terkait : www.rockstargames.com

Tuesday, October 25, 2011

Pesta 10 Tahun Rottrevore


Acara yang paling ditunggu-tunggu para maniak distorsi bawah tanah. Tapi sebelumnya saya minta maaf atas terlambatnya postingan ini hampir satu bulan lamanya, karena satu dan lain hal. Tanpa berbicara panjang lebar lagi, mari kita simak liputannya dibawah! \m/

Buat yang senang berkecimpung di dunia bawah tanah lokal, siapa yang tidak tahu Rottrevore Records? Satu diantara label underground paling terkemuka di Indonesia besutan Rio dan kawan-kawan. Label yang terkenal bertangan dingin ini hampir selalu mengakomodir album yang tidak bisa dilihat sebelah mata. Katakan saja beberapa band keluarannya seperti Jasad, Siksa Kubur, Forgotten, Total Rusak, Keramat, Killharmonic, dan masih banyak lainnya.

Untuk memproklamirkan kejayaan 10 tahun Rottrevore ini dibuatkanlah acara yang spesial, bertajuk Rottrevore Death Fest 10 Years. Diadakan di hanggar Teras Pancoran 2 oktober 2011 kemarin. Benar-benar disuguhi komposisi band-band penghancur gendang telinga. Diantaranya adalah, Djin, Trojan, Orestes, Catharsis, Deadly Weapon, Carnivored, Demented Heart, Auticed, Hellbeyond, Panic Disorder, Dead Vertical, Siksa Kubur, dan Dead Squad.

Benar-benar penuh dan sesak malam itu, apalagi dengan venue indoor berukuran medium yang agak sumpek dan panas. Terlihat beberapa pendingin ruangan pun tidak mampu meredam panas yang terjadi di depan panggung. Debu juga berterbangan di arena moshpit berlantai semen itu, makin brutal! Tapi hal itu tertutup dengan kualitas sound dan tata cahaya yang sinting. Tak ketinggalan smoke gun yang menderu-deru, membuat visual makin artistik. Satu lagi pertunjukan musik yang sangat berkualitas!

Katanya acara ini akan dibuatkan versi dvd-nya. Semoga jadi secepatnya, gak sabar mau lihat hasilnya euy! Dan semoga Rottrevore sering-sering bikin acara serupa, mungkin tahun depan? Kita tunggu saja. Sebagai kenang-kenangan, berikut foto-fotonya dibawah.















Monday, October 24, 2011

Jamselinas Pertama Di Jakarta


Akhirnya sebuah event besar di dunia sepeda lipat Indonesia dapat terlaksana pada tanggal 15 - 16 oktober 2011 kemarin. Acara yang digagas oleh milis id-foldingbike ini berpusat di Vidi Arena, Hanggar Teras pancoran, Jakarta Selatan. Setelah persiapan yang kurang dari dua bulan, cukup memeras keringat seluruh panitia yang terlibat. Alhamdulillah sukses dan lancar! :)

Jamselinas adalah kepanjangan dari Jambore Sepeda Lipat Nasional, kemungkinan besar akan diadakan setiap tahun. Sebuah acara silaturahmi pesepeda lipat seluruh nusantara ini, dimeriahkan dari kedatangan para peserta dari bermacam-macam daerah di Indonesia. Kebanyakan hadir dari komunitas daerah, seperti kota Bogor, Bekasi, Bandung, Tasikmalaya, Jogja, Semarang, Solo, Surabaya, hingga Padang. Cukup sayang untuk wilayah Bali batal untuk mengirimkan perwakilannya dikarenakan musibah gempa yang terjadi beberapa hari menjelang Jamselinas.

Selama dua hari yaitu tanggal 15 - 16 oktober banyak acara yang dilakukan di Jamselinas. Diantaranya seperti Night Ride, Heritage Trip, Klinik, Kuis, Games, pameran sepeda tua, hingga lapak-lapak yang digelar oleh komunitas. Tercatat 400 peserta yang terdaftar menjelang pada waktu sebelum acara. Belum lagi tambahan dari para peserta yang ikut mendaftar pada saat acara berlangsung.

Acara gowesnya yang paling ditunggu. Di hari pertama, malamnya Night Ride di sekitar Kuningan dan Sudirman. Bundaran HI sontak tertutup dengan banyaknya sepeda lipat malam itu. Cukup membuat pengendara mobil sekitar kaget, apalagi hari itu malam minggu, sekitar Bundaran HI sedang padat-padatnya. Dan pada hari kedua, paginya para peserta melakukan Heritage Trip, Pancoran hingga Kota Tua, pulang pergi. Benar-benar perjalanan yang cukup berat total hingga 35km lebih, belum lagi cuaca sedang panas-panasnya. Benar-benar pengalaman yang tidak akan terlupakan.

Acara yang sangat seru! Ditunggu tahun depan dengan kota yang berbeda! Berikut foto-fotonya dibawah ini.
















Untuk foto-foto yang lebih lengkap lagi bisa ke sini.

Monday, October 10, 2011

Suguhan Logam Berteknik Dari Obscura


Mungkin ini sebuah konser termahal yang pernah saya tonton. Karena harus kehilangan handphone andalan yang sudah saya pakai selama tiga tahun. Entah terjatuh atau dirogoh orang, intinya hilang. Baru kali ini menyaksikan konser dengan konsentrasi yang setengah buyar mencari barang itu di venue. Tapi yah sudahlah, semoga bagi yang menemukan dan mengambilnya jadi bermanfaat buat kedepannnya, kata yang lagi hitsnya "Semoga menjadi 'sesuatu' yah!". #eaaa

Suatu kesempatan besar menyaksikan band teknikal death metal asal Jerman menggerinda Jakarta. Kuartet mematikan tersebut memuntahkan sayatan brutalnya pada hari kamis hampir dua minggu yang lalu, tanggal 29 September 2011, tepatnya di Mario's Place Cikini. Setelah saya sampai jam 7 malam, para massa pun sudah mulai ramai di depan pintu masuk venue. Sekitar pukul setengah sembilan malam, akhirnya Revenge membuka acara. Band teknikal asal Jakarta ini berhasil memanaskan suasana. Para penonton pun mulai mendekat ke bibir panggung. Permainan yang cukup apik, walaupun dari segi sound agak sedikit kering. Namun wajib diangkat dua jempol, Revenge adalah band yang termasuk debutan baru ini terbilang sukses terjun ke dunia bawah tanah. Apalagi kali ini makin menancapkan eksistensinya sebagai pembuka band sekelas Obscura. Good job bro! \m/

Setelah Revenge tampil, Obscura mulai menyiapkan peralatan tempurnya. Para massa makin merapat ke depan panggung, benar-benar padat. Sekitar pukul 09.45, Obscura akhirnya memulai dengan intro dan disambut lagu pertamanya. Sudah dapat ditebak, massa mulai beringas, tensi di tengah mospit mulai naik. Headbanging mulai tercipta, crowd surfing sesekali terlihat. Mayoritas penonton pun terlihat menikmati suguhan simfoni brutalitas yang disuguhi band sinting ini. Tata cahaya di Mario's Place ini juga sangat baik, sangat mendukung untuk konser-konser berskala Internasional seperti ini.

Seperti judul tournya Omnivium Asia Tour. Lagu-lagu dari album Omnivium mendominasi list lagu malam itu, tetapi lagu dari album Cosmogenesis juga turut dibawakan. Obscura juga menampilkan personel barunya di posisi bass, Linus Klausenitzer. Selain itu, tiga personel lainnya yang sudah punya nama di dunia bawah tanah, Steffen Kummerer (Ex-Festering Saliva), Hannes Grossmann (Member of Blotted Science, Ex-Necrophagist), Christian Müenzner "Münzi" (Member of Spawn Of Possesion, Ex-Necrophagist, Ex-Defeated Sanity). Berhasil menjamu massa di Jakarta dengan penampilan yang sangat berkelas! Selain Jakarta, Obscura juga menggempur Surabaya, Medan, dan Makassar.

Pertunjukan yang sangat impresif, terima kasih buat Maqnet Entertainment sebagai promotornya. Semoga makin sering membawa band-band berkualitas lainnya ke Indonesia. Dibawah ini, berikut beberapa foto-fotonya.














Videonya, Obscura - Orbital Elements, semoga nyusul...

Tuesday, October 4, 2011

Game RPG Penantian Para Dewa



Sebuah mahakarya akhirnya akan kembali di publik maniak game dunia. The Elder Scrolls V: Skyrim sebuah game petualangan epic buatan Bethesda Games Studios. Butuh penggarapan bertahun-tahun untuk membuat projek besar ini. Kini jutaan mata memandang seiring mendekatnya launching yang akan dilakukan di 11.11.11.

Salah satu game paling berbahaya, sebuah candu permainan yang paling mematikan di muka bumi. Semenjak keluarnya The Elder Scrolls IV: Oblivion, mereka telah menyatakan sebagai game paling wajib diujicoba. Ribuan random quest yang dapat dimainkan. Cerita yang acak plus puluhan ras dan class yang dapat diambil. Apalagi ribuan kilometer daerah yang bisa di jelajahi dalam game ini. Dijamin hari-hari berikutnya mata anda bekerja keras menemani begadang demi sebuah Skyrim ini. Benar-benar Fantastis! #eaaa

Buat info, The Elder Scrolls V: Skyrim adalah kelanjutan dari seri sebelumnya Oblivion. Game dengan genre RPG, contoh dekatnya seperti Fallout 3, Diablo, Neverwinter Night, atau pun Dungeon Dragons. Developer menjanjikan banyak sistem yang telah disempurnakan dan ditambahkan. Pastinya grafis kualitas dewa akan dipertontonkan. Yang penting simpan dana tambahan untuk upgrade PC masing-masing ke jenjang lebih tinggi, agar tampilan grafis bisa prima. Jangan kaget bila spesifikasi komputer untuk memainkannya hampir sama dengan spesifikasi komputer untuk mengendalikan nuklir. Jadi, jangan lewatkan! \m/

Link terkait : http://www.elderscrolls.com/skyrim/